Jumat, 08 April 2011

Fasilitas Google untuk Membuat Naskah Secara Online

Google memberikan fasilitas untuk membuat dan menyimpan file dokumen secara online.
File-file dokumen tersebut bisa berbentuk dokumen teks (word processor), presentasi,
lembar kerja (spreadsheet), dan file PDF. Selain itu, file-file berbentuk gambar dan video
juga bisa disimpan. Khusus untuk file PDF dan yang berbentuk gambar, Google
menyediakan fasilitas untuk mengubahnya menjadi file berbentuk naskah sehingga bisa
diedit kembali tulisannya. Proses pengubahan ini biasa disebut dengan OCR
(Optical Character Recognition) yang akan mengenali pola-pola berbentuk karakter huruf
dan mengubahnya menjadi teks. Untuk file-file yang diunggah (upload) dengan format
dokumen teks, presentasi, dan lembar kerja yang ingin diolah lebih lanjut, Google
menyediakan fitur untuk mengubahnya dalam format yang dikenal oleh Google.

Selain menyimpan file dengan cara mengunggah (upload) file yang sudah jadi ke internet.
Google juga menyediakan fasilitas membuat dokumen-dokumen seperti file teks, presentasi,
lembar kerja, dan gambar berbentuk vektor (drawing) secara online.
Dokumen yang kita buat dapat kita share (digunakan bersama) kepada pengguna
lain sehingga pengguna yang kita beri hak dapat mengedit dokumen tersebut secara
bersamaan. File yang telah kita simpan di internet itu, jika kita butuh dapat kita buka
dan olah kembali di manapun Anda berada dan menggunakan komputer apapun.
Asalkan ada akses internet di dari komputer yang kita pakai.

Untuk bisa memanfaatkan fasilitas ini, Anda harus mempunyai account di Google yang akan
digunakan untuk masuk (login) ke Google. Setelah masuk, cari tautan (link) dengan nama
Documents. Jika Documents tidak terlihat di tautan di bagian atas laman Google,
cobalah cari di bagian more (untuk Google berbahasa Inggris/google.com) atau selengkapnya
(untuk Google berbahasa Indonesia/google.co.id). Anda akan mendapatkan tampilan
sebagai berikut:













Untuk memulai menulis dokumen teks secara online, klik Buat Baru dan pilih Document.
Anda akan mendapatkan tampilan jendela seperti ini. :









Fasilitas yang dimiliki Google docs untuk menulis dokumen berbentuk naskah termasuk cukup
lengkap dan hampir sama dengan program aplikasi pengolah kata profesional seperti Microsoft
Word, OpenOffice dan sebagainya. Bahkan untuk menulis naskah matematika. Lihat Gambar disebelah :












Ok sobat semuanya.. sekian dulu dari saya.. Sekilas info ini semoga bisa bermanfaat bagi kita semua dalam memaksimalkan SEARCH ENGINE GOOGLE..


SELAMAT MENCOBA...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar